Penginapan di Tangerang

Apakah Anda berencana untuk berlibur atau ada urusan pekerjaan di Tangerang? Jika iya, maka salah satu hal yang penting untuk Anda persiapkan dengan baik adalah perihal penginapannya. Terdapat berbagai pilihan penginapan di Tangerang, salah satunya adalah di Parador Hotels & Resorts. 

Parador Hotels & Resort adalah tempat menginap yang menawarkan fasilitas dan layanan yang nyaman dan terjangkau. Sehingga dengan memilih menginap di Parador Hotels & Resorts ini Anda akan mendapatkan pengalaman menginap yang tak terlupakan tanpa perlu membuat kantong jebol. 

Parador Hotels & Resorts, Penginapan di Tangerang dengan Fasilitas Terbaik dan Lengkap

Terdapat berbagai hotel yang berada di bawah manajemen Parador Hotels & Resort yang bisa dipilih. Mulai dari Atria Hotel Gading Serpong, Atria Residences Gading Serpong, Vega Hotel Gading Serpong, Fame Hotel Gading Serpong, Starlet Hotel Jakarta Airport, Starlet Hotel BSD City, Starlet Hotel Serpong. 

  1. Atria Hotel Gading Serpong

Rekomendasi pertama adalah Atria Hotel Gading Serpong. Tempat menginap ini adalah hotel yang mengusung nuansa elegan dan berkelas. Fasilitas dan layanan yang disediakan pun juga cukup lengkap yaitu WiFi, kolam renang, restoran, layanan pijat tubuh, gym, ruang pertemuan, ballroom, hingga layanan binatu. 

Lokasi penginapan di Tangerang ini jika dari Bandara Internasional Soekarno Hatta hanya membutuhkan waktu sekitar 45 menit saja. Selain itu juga dekat dengan berbagai pusat belanja dan hiburan seperti Shopping Mall, QBig, IKEA, Decathlon, Scientia Square Park, ICE BSD, hingga The Flavour Bliss. 

  1. Atria Residences Gading Serpong

Selanjutnya ada Atria Residences Gading Serpong yang merupakan tempat menginap berupa apartemen. Penginapan yang satu ini berkonsep hotel dengan yang nuansa elegan dan berkelas. Layanan dan fasilitas yang ditawarkan terbaik mulai dari WiFi, kolam renang, restoran, gym, hingga layanan binatu. 

Lokasinya adalah membutuhkan waktu sekitar 45 menit dari Bandara Internasional Soekarno Hatta. Selain itu Atria Residences Gading Serpong dekat dengan berbagai pusat hiburan dan belanja seperti Shopping Mall, QBig, IKEA, Decathlon, Scientia Square Park, ICE BSD, hingga The Flavour Bliss. 

  1. Vega Hotel Gading Serpong

Vega Hotel Gading Serpong adalah penginapan yang mengusung gaya modern. Penginapan ini menawarkan beragam fasilitas dan layanan yang nyaman, yaitu WiFi, kolam renang semi olympic untuk dewasa, taman bermain air untuk anak-anak, restoran, layanan pijat, hingga layanan binatu. 

Untuk menuju ke Vega Hotel Gading Serpong hanya membutuhkan waktu sekitar 45 menit dari Bandara Internasional Soekarno Hatta. Vega Hotel Gading Serpong juga dekat beragam pusat hiburan dan belanja seperti Shopping Mall, QBig, IKEA, Decathlon, Scientia Square Park, ICE BSD, hingga The Flavour Bliss.

  1. Fame Hotel Gading Serpong

Fame Hotel Gading Serpong adalah penginapan yang bernuansa ceria dan unik. Fame Hotel Gading Serpong menawarkan pengalaman menginap yang nyaman dengan fasilitas dan layanan yang disediakan yaitu WiFi, restoran, perawatan pijat tubuh, ruang pertemuan, dan layanan binatu. 

Lokasinya cukup strategis karena hanya membutuhkan waktu 35 menit dari Bandara Internasional Soekarno Hatta. Selain itu juga dekat dengan pusat belanja dan hiburan seperti Shopping Mall, QBig, IKEA, Decathlon, Living World, AEON Mall, Scientia Square Park, ICE BSD, hingga The Flavour Bliss. 

  1. Starlet Hotel Jakarta Airport

Starlet Hotel Jakarta Airport adalah hotel ekonomis yang mengusung konsep modern minimalis. Starlet Hotel Jakarta Airport ini menawarkan fasilitas dan layanan yang nyaman yaitu WiFi, self service cafe, co-working space, dan antar jemput gratis dari dan menuju bandara sesuai jadwal. 

Lokasinya sangatlah strategis karena hanya membutuhkan waktu 10 menit dari Bandara Internasional Soekarno Hatta. Selain itu juga dekat dengan Soekarno Hatta International Airport, Cengkareng Business City, Cengkareng Golf Club, Waterboom Jakarta, By The Sea Shopping Mall, dan Pantai Indah Kapuk. 

  1. Starlet Hotel BSD City

Starlet Hotel BSD City adalah penginapan di Tangerang yang ekonomis dengan mengusung konsep modern minimalis. Starlet Hotel BSD City menawarkan pengalaman menginap yang nyaman dengan fasilitas dan layanan yang disediakan yaitu WiFi, ruang pertemuan, ballroom, hingga self service cafe

Lokasinya sangatlah strategis karena hanya membutuhkan waktu 15 menit dari area ICE BSD City. Starlet Hotel BSD City juga dekat dengan pusat hiburan dan kuliner seperti QBig, Ararasa, AEON Mall, Living World, IKEA, Decathlon, Scientia Square Park, Damai Indah Golf BSD, ICE BSD, hingga Scientia Square Park. 

  1. Starlet Hotel Serpong

Terakhir ada Starlet Hotel Serpong yang merupakan hotel ekonomis dengan mengusung konsep modern minimalis. Tempat penginapan ini menawarkan pengalaman menginap yang nyaman dan terjangkau dengan fasilitas yang disediakan yaitu mulai dari WiFi hingga layanan resepsionis 24 jam. 

Lokasi dari Starlet Hotel Serpong cukup strategis yaitu hanya membutuhkan waktu 45 menit dari Bandara Internasional Soekarno Hatta. Selain itu juga dekat dengan berbagai destinasi hiburan dan kuliner seperti Shopping Mall, QBig, IKEA, Decathlon, Living World, ICE BSD, hingga The Flavour Bliss. 

Panduan Menginap pada Penginapan di Tangerang Untuk Pemula

Bagi Anda yang pertama kali menginap di hotel, maka perlu untuk mengetahui terlebih dahulu apa saja hal-hal yang penting diperhatikan sebelum menginap. Mulai dari menentukan tipe hotel dan kamar, booking kamar, hingga check out. Untuk mengetahui lebih jelasnya, perhatikan informasi lengkapnya berikut ini:

  1. Menentukan Tipe Hotel dan Kamar

Langkah pertama yang penting Anda perhatikan ketika akan memilih penginapan di Tangerang adalah menentukan tipe hotel dan kamar. Terdapat berbagai pilihan tipe hotel yang tersedia, yaitu bintang satu hingga bintang lima. Semakin tinggi tipe hotel maka semakin lengkap pula fasilitas yang ditawarkan. 

Selain itu juga terdapat berbagai tipe kamar, mulai dari tipe standar, deluxe, suite, dan lain-lain. Yang terpenting adalah pilihlah hotel yang dilengkapi dengan fasilitas, layanan, budget, dan tipe kamar sesuai dengan kebutuhan Anda. Jangan lupakan pula mengecek testimoni atau ulasan, dan galeri foto hotel. 

  1. Booking atau Pesan Kamar 

Setelah menentukan tipe hotel dan kamar, maka saatnya untuk mulai booking atau pesan kamar. Anda bisa memesannya secara online melalui website atau nomor kontak hotel maupun datang langsung ke tempat penginapan. Jika proses booking berhasil, biasanya Anda akan mendapatkan bukti reservasi kamar.

Ketika proses booking ini pastikan data diri Anda yang diberikan adalah lengkap dan benar untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan ketika proses check in. Data yang perlu dipersiapkan seperti nama tamu yang menginap, tanggal menginap, jumlah tamu, tipe kamar, lama menginap, dan informasi lainnya. 

  1. Persiapan sebelum Menginap

Sebelum mulai menginap di hotel, terdapat beberapa persiapan yang penting diperhatikan. Contohnya, membaca dan memahami kebijakan serta syarat yang berlaku termasuk kebijakan pembatalan booking, kebijakan check in dan check out, dan pembayaran sewa kamar. 

Pastikan pula dokumen identitas Anda telah lengkap dan tidak ada yang tertinggal. Hal ini untuk memudahkan Anda dalam proses check in nantinya. Dokumen yang perlu dipersiapkan adalah kartu identitas, nomor konfirmasi reservasi. 

  1. Check in

Saat proses check in, datanglah ke bagian resepsionis atau front desk. Berikanlah dokumen identitas dan nomor konfirmasi reservasi Anda kepada petugas. Tunggulah petugas selesai memverifikasi data Anda. Jika sudah, Anda akan mendapatkan kunci kamar, dan informasi terkait kebijakan hingga fasilitas hotel. 

  1. Check out

Periksa waktu check out yang telah ditentukan oleh pihak hotel. Sebelum meninggalkan kamar, pastikan tidak ada barang Anda yang tertinggal di kamar. Saat check out, pastikan pula telah menyelesaikan tagihan pembayaran akhir. Setelah itu kembalikan kunci kamar ke bagian resepsionis. 

Itulah panduan lengkap untuk pemula sebelum memilih penginapan di Tangerang. Yang penting diperhatikan adalah menentukan tipe hotel dan kamar, booking atau pesan kamar, membaca dan memahami kebijakan serta syarat menginap di hotel, check in, hingga proses check out.